Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

10 Aplikasi Membuat Pamflet di Hp Terbaru dan Terbaik

Viagrabn.com - Semakin berkembangnya teknologi maka semakin mempermudah kita dalam melakukan berbagai aktifitas yang lain. Salah satunya ialah membuat pamflet, dulu membuat pamflet kita harus menyewa jasa namun di zaman sekarang ini membuat pamflet pun bisa dengan menggunakan aplikasi yang ada di hp.

Aplikasi Membuat Pamflet di Hp Terbaru dan Terbaik

Di era digital sekarang ini untuk kalian yang mempunyai hp android maupun iOS tentunya kalian bisa memanfaatkan hp tersebut dengan membuat pamflet yang kita inginkan. Tanpa repot-repot menggunakan jasa kalian bisa membuatnya sendiri. Kali ini kita akan membahas beberapa aplikasi membuat pamflet di hp yang sudah kami rekomendasikan terbaru dan terbaik.

Berikut ini Aplikasi Membuat Pamflet di Hp Terbaru dan Terbaik :

1. Canva

Aplikasi membuat pamflet yang pertama yaitu Canva. Canva merupakan aplikasi yang dibilang cukup mudah siapapun bisa memakainya baik pemula maupun yang sudah berpengalaman. Di aplikasi Canva sudah tersedia banyak template gratis maupun berbayar yang bisa kalian gunakan, fitur yang tersedia di Canva sangat banyak.

2. Adobe Spark

Aplikasi membuat pamflet yang kedua yaitu Adobe Spark. Adobe Spark memiliki fitur dan template yang banyak, kalian bisa membuat poster maupun pamflet secara gratis tentunya akan sangat bagus . Serta fitur warna yang sangat banyak cocok untuk kalian yang ingin mencoba membuat pamflet dengan berbagai warna.

3. Crello

Aplikasi membuat pamflet yang ketiga yaitu Crello. Salah satu aplikasi desain grafis yang digunakan utnuk membuat pamflet di hp android maupun iOS. Fitur yang tersedia dalam aplikasi Crello cukup banyak baik yang versi premium mapun gratis. Aplikasi ini juga menyediakan efek filter foto.

4. Poster Labs

Aplikasi membuat pamflet yang keempat yaitu Poster Labs. Aplikasi Poster Labs meiliki fitur yang unik yaitu fitur menata letak, memperbagus resolusi foto dll. Aplikasi ini menyediakan template premium yang tiap bulannya selalu diperbaharui. Namun jangan khawatir aplikasi Poster Labs menyediakan fitur gratis juga yang bisa digunakan untuk pemula maupun profesional.

5. Poster Maker & Poster Designer

Aplikasi membuat pamflet yang kelima yaitu Poster Maker & Poster Designer. Dengan tampilan yang sederhana aplikasi ini menyediakan fitur yang baik untuk pemula yang ingin mencoba belajar membuat poster ataupun pamflet.

6. Desygner

Aplikasi membuat pamflet yang keenam yaitu Desygner. Aplikasi Desygner memiliki fitur yang bisa digunakan seperti menambahkan teks, ikon, gambar secara gratis. Aplikasi Desygner juga menyediakan fitur yang premium dimana tersedia template yang sangat keren yang bisa kalian gunakan.

7. Poster Maker, Flyer Designer, Ads Banner Designer

Aplikasi membuat pamflet yang ketujuh yaitu Poster Maker, Flyer Designer, Ads Page Designer. Menyediakan fitur yang sederhana dan memudahkan bagi penggunanya baik pemula maupun yang sudah profesional. Terdapat banyak template, stiker, font dll yang bisa digunakan secara gratis kalian wajib mencobanya.

8. Brochure Maker - Pamphlets, Infographics, Catalog

Aplikasi membuat pamflet yang kedelapan yaitu Brochure Maker - Pamphlets, Infographics, Catalog. Tidak kalah dengan berbagai macam aplikasi pamflet yang lain, pada aplikasi ini menyediakan berbagai macam fitur seperti template, stiker, font, teks yang bisa kalian gunakan secara gratis dan mennggunakannya pun cukup mudah.

9. Posteroid

Aplikasi membuat pamflet yang kesembilan yaitu Posteroid. Aplikasi Posteroid cocok untuk pemula yang ingin belajar membuat pamflet ataupun poster, dengan tampilan yang sederhana dan menyediakan fitur yang gratis.

10. Scribus

Aplikasi membuat pamflet yang terakhir yaitu Scribus. Aplikasi Scribus menyediakan fitur yang lengkap dan tentunya gratis cocok untuk kalian yang ingin membuat pamflet tanpa mengeluarkan biaya. Untuk kalian yang belum mengerti cara menggunakannya kalian bisa belajar melalui youtube terdapat banyak tutorialnya.

Itulah beberapa aplikasi membuat pamflet di hp secara gratis maupun berbayar yang sudah kami rekomendasikan semoga bermanfaat informasi tersebut.

Trimakasih

Baca juga Informasi menarik lainnya di Website NICESTILLY

Post a Comment for "10 Aplikasi Membuat Pamflet di Hp Terbaru dan Terbaik"